Berbagai manfaat senam kegel yang dilakukan secara rutin dan disiplin dengan intensitas waktu 15-20 menit perhari dapat meningkatkan elastisitas terhadap kelamin wanita. Selain itu teknik senam ini juga dapat membuat denyut vagina semakin baik, serta mampu meningkatkan kualitas orgasme terhadap wanita.
Cara Melakukan Senam Kegel |
Karena begitu besar manfaat senam kegel terhadap kesehatan seksologi baik bagi wanita dan juga pria, maka cara latihan senam kegel sangat perlu untuk Anda ketahui. Untuk mengetahui tentang cara latihan kegel, maka secara lengkap akan dipublikasikan kepada Anda pada tulisan selengkapnya berikut ini:
Cara Latihan Kegel Untuk Pria
cara latihan kegel untuk pria pada tulisan ini dibedakan atas 2 sesi. Sementara setiap sesi dibagi lagi menjadi beberapa set sekaligus. Untuk melihat secara lengkap tentang latihan kegel untuk pria maka Anda bisa membaca lebih jelasnya dibawah ini.
1. Cara Latihan Kegel Sesi Pertama
- Latihan A (3 Set)
Buatlah kepalan dan lepaskan berulang kali dalam waktu 10 detik, kemudian lakukan istrahat selama 10 detik untuk setiap set.
- Latihan B (3 Set)
Kencangkan dan tahan otot PC selamat 30 detik, kemudian istrahat selama 30 detik untuk setiap set.
Catatan: Latihan Kegel pada sesi pertama ini dilakukan selama 1 minggu secara berturut-turut.
2. Cara Latihan Kegel Sesi Kedua
- Latihan A (10 set)
Kepalkan dan tahan otot PC selama 5 detik, kemudian lepaskan dan ulang hingga setiap set terlewati.
- Latihan B (3 set)
Kepalkan dan lepaskan otot PC selama 10 kali dan ulangi hingga set selesai.
- Latihan C (3 set)
Kepalkan dan lepaskan otot PC dalam ledakan yang panjang dan pendek untuk hitungan 10. Lakukan hal ini hingga set yang ditentukan berakhir.
- Latihan D (1 set)
Kencangkan otot PC Anda dan tahan selama yang Anda bisa. Targetkan selama 2 menit.
Catatan: Latihan kegel untuk sesi kedua ini dilakukan selama waktu 1 minggu berturut-turut. lakukanlah latihan yang lebih berat jika Anda merasa cukup kuat. Ingat, ini adalah latihan untuk menguatkan, jadi mulai perlahan, lakukan lagi dan lagi, seperti Anda melatih otot lain.
Cara Latihan Kegel Untuk Wanita
Latihan kegel untuk wanita dilakukan dengan 3 tahapan, dimana kesemua tahapan-tahapan pada latihan kegel untuk wanita ini dilakukan secara rutin dari hari kehari. Berikut adalah cara latihan kegel untuk wanita selengkapnya:
- Diawali dengan pengosongan kandung kemih, kontraksikan otot yang Anda gunakan ketika menghentikan aliran urin. Ketika melakukan kontraksi terasa adanya tarikan. Latihan kegel yang efektif menyebabkan vagina merapat.
- Tarik otot ke dalam dan pertahankan sampai hitungan ke-3. Kemudian rilekskan, hitung juga sampai 3. Ulangi sebanyak 10-15 kali setiap sesi.
- Untuk memperoleh hasil terbaik lakukan latihan ini sedikitnya tiga kali sehari dengan posisi yang berbeda-beda; berdiri, berbaring, dan duduk. Hasil pengendalian kandung kemih ini baru bisa terlihat setelah melakukan latihan antara 3-6 minggu. Dengan meningkatnya tonus otot dasar panggul, maka pengendalian kandung kemih juga akan menjadi lebih baik. Sebagai bonusnya, banyak wanita merasakan bahwa mereka juga jadi lebih responsif secara seksual.
Demikianlah berbagai cara latihan kegel yang bisa dipublikasikan kepada Anda pada kesempatan ini.