Filled Under:

Cara Mengecilkan Pori-pori Wajah Terlengkap

Cara Mengecilkan Pori-pori Wajah, Ukuran pori wajah yang besar tentunya cukup mengganggu. Selain mengurangi kesempurnaan penampilan, pori berukuran besar juga dapat membuat kulit tampak tidak mulus. 

cara mengecilkan pori-pori wajah
Memang tidak ada cara permanen untuk memperkecil ukuran pori-pori, namun ada beberapa trik yang dapat membuat pori Anda tampak lebih kecil. Berikut adalah beberapa cara mengecilkan pori-pori wajah yang telah kami rangkum dalam dua bagian:

cara mengecilkan pori-pori wajah bagian 1:

1. Menjaga Kebersihan
Penyebab utama pori-pori terlihat lebih besar adalah ketika kotoran tersumbat pada wajah. Untuk itu, rutinlah membersihkan wajah yang disertai dengan pemakaian pelembab. Saat membersihkan wajah dari sabun, gunakanlah air dingin karena bermanfaat untuk mengecilkan pori-pori.

2. Facial Es Batu
Es batu dapat membuat pori-pori tampak lebih kecil karena efek dingin yang ditimbulkannya. Cara untuk melakukan facial es batu adalah dengan menggosokkan es batu pada bagian wajah yang berpori besar setelah membersihkan wajah, dilakukan sebelum penggunaan toner dan pelembab.

3. Toner
Toner berfungsi sebagai pembersih minyak dan kotoran yang tersisa saat membersihkan wajah sehingga dapat membantu mengecilkan ukuran pori-pori. Cara penggunaan toner adalah setelah pembersihan wajah dan sebelum menggunakan pelembab.

4. Pelembab
Pelembab wajah dapat mengatasi kulit kering dan mengurangi produksi minyak berlebihan di wajah. Untuk itu, ingatlah untuk selalu menggunakan pelembab agar pori di wajah dapat terlihat lebih kecil.

5. Foundation
Selain sebagai alas make-up, foundation ternyata juga berfungsi untuk menyerap minyak di wajah dan membuat kulit wajah tampak lembut. Untuk itu, pilihlah foundation berkualitas untuk mengakali ukuran pori-pori yang besar.

6. Bedak
Setelah menggunakan foundation, langkah terakhir adalah menggunakan bedak. Pilihlah bedak jenis bubuk, yang dapat menyerap minyak lebih baik dan tentunya memberikan efek kulit wajah yang nampak lebih lembut.


cara mengecilkan pori-pori wajah  bagian 2:

Ada beberapa faktor yang membuat pori wajah kita membesar antara lain produksi minyak berlebih, penumpukan kotoran dan pertumbuhan bakteri. Namun jangan khawatir, 4 jenis sayuran ini bisa membantu anda dalam mengecilkan pori poriwajah. Penerapannya bisa dengan cara konsumsi langsung atau dengan menjadikannya sebagai bahan masker.


Berikut Cara Alami Mengecilkan Pori Pori Wajah

1. Wortel
Menggunakan wortel sebagai masker wajah topikal dapat membantu mengecilkan pori-pori. Vitamin A dan beta-karoten dalam wortel bertindak sebagai antioksidan dan tonik kulit untuk wajah, yang membantu membersihkan jerawat dan kotoran yang menyumbat di pori-pori.

2. Ketimun
Ketimun dapat mengurangi kantung mata, mengurangi minyak wajah dan membantu dalam mengurangi lemak, serta mendorong pengetatan dan penyusutan pori-pori wajah. Kelebihan minyak pada wajah berkontribusi pada pembesaran wajah.

Kupas mentimun hingga cairan halusnya keluar. Tempelkan ke wajah dan biarkan selama 15 menit. Bilas wajah dengan air dingin untuk mendapatkan pori-pori wajah lebih kencang.

3. Sayuran mengandung vitamin C
Vitamin C merupakan antioksidan kuat yang meningkatkan produksi kolagen, meningkatkan elastisitas kulit, menghilangkan minyak dan membantu dalam mengeluarkan kotoran dari pori-pori.

Contoh sayuran yang kaya vitamin C misalnya adalah brokoli, bayam, kangkung, daun bawang, peterseli, kubic Brussel dan sawi.

4. Sayuran mengandung zinc
Mengonsumsi sayuran yang mengandung zinc dapat mencegah kelebihan produksi minyak di kulit dan mengurangi jerawat. Menurut New York University Medical Center Langone, zinc dapat membantu mengurangi peradangan kulit dan jerawat, dua faktor yang berpotensi menyebabkan pori-pori membesar.
Contoh sayuran yang kaya zinc antara lain rumput laut, jamur, labu dan bayam.

jika langkah-langkah diatas dirasa kurang membantu, sebaiknya anda konsultasi dengan dokter spesialis kulit anda, trimakasih.